Skripsi
Analisis Pengaruh Penggunaan T2 BLADE Terhadap Kualitas Citra MRI Cervical Potongan Sagital pada Pasien Non-Cooperative
Latar belakang penelitian : Penggunaan T2 BLADE pada pemeriksaan MRI Cervical dapat meningkatkan kualitas citra karena dapat mereduksi artefak terlebih dengan pasien Non-Cooperative. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh penggunaan T2 BLADE terhadap kulitas citra potongan sagital pada pasien Non-Cooperative.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan T2 BLADE pada pemeriksaan MRI Cervical dengan pasien Non-Cooperative sehingga mendapatkan gambaran yang optimal dan informatif.
Desain penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskrptif analitik dengan pendekatan observasi dan eksperimen yang dilakukakn pada bulan Mei hingga Juni 2023 di RSUP Fatmawati dengam menggunakan pesawat MRI Siemens Magnetom Altea 1,5T. Populasi penelitian ini adalah sampel yang melakukan pemeriksaan MRI Cervical dengan jumlah sebanyak 6 sampel. Data pada penelitian ini merupakan data primer yang dikumpulkan dengan observasi, eksperimen dan kuesioner. Pengolahan dan analisis data dilakukan dengan memberikan kuesioner kepada tinga dokter spesialis radiologi dan satu radiografer yang melakukan penilaian secara subjektif dan diolah dengan perhitungan sederhana menggunakan Ms. Excel untuk mencari Mean.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kualitas citra pemeriksaan MRI Cervical pada pasien Non-Cooperative lebih optimal dengan menggunakan sekuen T2 BLADE, citra yang dihasilkan memiliki hasil yang cukup informatif jika dibandingkan dengan sekuen T2 TSE. Penelitian ini dapat menjadi suatu pilihan ketika melakukan pemeriksaan MRI Cervical pada pasien Non-Coopertaive berdasarkan kuesioner, perhitungan sederhana serta analisis penulis, agar pasien mendapatkan diagnosis dengan tepat dan cepat.
Kata kunci: MRI Cervical, Non-Cooperative, T2 BLADE
Tidak tersedia versi lain