Karya Tulis Ilmiah
Gambaran kepatuhan Pengobatan Hipertensi pada Pasien Rawat Jalan di Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan Periode Oktober-Desember 2022
Pendahuluan : Hipertensi merupakan suatu keadaan kronis yang ditandai dengan
meningakatnya tekanan darah pada dinding pembuluh darah arteri. Prevalensi di
seluruh dunia diperkirakan mencapai 1 milyar penduduk dan kira-kira 7,1 juta
kematian per tahun disebabkan oleh hipertensi. Kepatuhan mengkonsumsi obat
antihiprtensi merupakan hal penting untuk mendukung keberhasilan terapi dan juga
untuk menjaga tekanan darah. Salah satu cara pengukuran kepatuhan yaitu dengan
menggunakan metode PDC. Proportion of Days Covered (PDC) merupakan
metode untuk mengukur kepatuhan pasien terhadap terapi obat kronis dan
memberikan hasil yang lebih objektif.
Tujuan : Untuk mengetahui karakteristik demografi pasien hipertensi, seperti jenis
kelamin, usia, tingkat pendidikan, lama pasien menderita penyakit, serta kepatuhan
pengobatan pasien penderita hipertensi di Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan.
Metode : Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif
kuantitatif dengan mengambil beberapa data Electronic Health Record (EHR)
pasien penderita hipertensi di Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan Periode
Oktober-Desember 2022.
Hasil dan Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian, pasien berjenis kelamin
perempuan lebih banyak menderita hipertensi (56,0%) dibandingkan laki-laki
(44,0%), mayoritas pasien penderita hipertensi dalam kategori usia 46-65 tahun
(62,0%) , tingkat pendidikan mayoritas dalam kategori lulus wajib belajar 9 tahun
(98,0%) dan lama pasien menderita hipertensi lebih banyak di derita oleh pasien
dengan kurun waktu < 5 tahun (62,0%). Dari 100 pasien, 82 pasien (82,0%)
diantaranya termasuk kategori patuh dalam pengobatan hipertensi.
Kata Kunci : Hipertensi, Kepatuhan, PDC
Tidak tersedia versi lain