Karya Tulis Ilmiah
Infantometer Digital Menggunakan Sensor VL53L0X Dilengkapi Penilaian Status Gizi
Stunting merupakan salah satu indikator status gizi kronis yang menggambarkan terhambatnya pertumbuhan karena malnutrisi jangka panjang. Sebelum terjadi stunting, pertambahan panjang badan atau tinggi badan harus selalu dinilai dari waktu ke waktu sehingga dapat diidentifikasi dengan segera adanya perlambatan pertumbuhan. Upaya yang dilakukan dalam rangka optimalisasi kegiatan pemantauan pertumbuhan dan perkembangan anak salah satunya dengan tersedianya alat ukur yang sesuai dengan standar yaitu menggunakan alat infantometer digital sebagai alat penunjang untuk mengukur panjang badan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat infantometer digital menggunakan sensor VL53L0X dilengkapi penilaian status gizi. Dalam perancangan infantometer digital ini, diimplementasikan dengan mengukur jarak panjang secara otomatis menggunakan sensor VL53L0X dengan jangkauan 40 cm sampai dengan 110 cm. Pada saat proses pengukuran, buzzer akan berbunyi sebagai penanda bahwa alat telah selesai melakukan pengukuran panjang badan. Alat ini dilengkapi dengan LCD 20x4 untuk menampilkan hasil dari pengukuran. Selain itu, modul yang dibuat juga dilengkapi dengan penilaian status gizi yang akan mengklasifikan kategori status gizinya secara otomatis dari hasil pengukuran dan input data umur serta gender. Hasil pengujian dari modul infantometer digital diperoleh akurasi pengukuran panjang badan mencapai 99,90 %, dan persentase error sebesar 0,1 %. Pada pengujian status gizi diperoleh klasifikasi status gizi yang sesuai dengan peraturan Menteri Kesehatan no. 2 tahun 2020 tentang Standar Antropometri Anak. Dari pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa infantometer digital yang dirancang dan dibuat bekerja sesuai dengan perencanaan.
Kata kunci: Stunting, Infantometer digital, status gizi, Sensor VL53L0X, LCD 20X4
Tidak tersedia versi lain