Skripsi
INVENTARIS, STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PENGGUNAAN, DAN MAINTENENCE BERBASIS SMARTPHONE BARCODE QR
Inventaris, Standar Operasional Prosedur Penggunaan, Dan maintenance Berbasis
Smartphone Barcode QR adalah Membuat penyimpanan data online menggunakan
google drive serta Pengecekan data Inventaris, Standart Operasional Penggunaan,
dan pemeliharaan pada alat kesehatan di ruangan laboratorium teknik elektromedik
Poltekkes Jakarta 2 berbasis Barcode QR. Peneliti membuat penyimpanan data
online menggunakan google drive kemudian discan menggunakan Barcode QR.
apabila digunakan, dapat mengurangi resiko kehilangan data alat (human error) dan
mengurangi paper list dalam pengambilan data pada alat kesehatan. Sesuai dengan
judul di atas maka tujuan penulisan Karya Tulis Ilmiah ini adalah Membuat
penyimpanan data online menggunakan google drive, berupa data Inventaris,
standart operasional penggunaan, dan pemeliharaan pada alat kesehatan di ruangan
laboratorium teknik elektromedik Poltekkes Jakarta 2 berbasis Barcode QR. user
dapat menggunakannya untuk pengecekan dan melihat data yang sudah di input ke
dalam Barcode QR yang akan di scan melalui Smartphone. Pengambilan data alat
dapat menggunakan software Microsoft word. Untuk menyimpan file data alat
dapat menggunakan Google drive sebagai penyimpanan file data secara online.
Pembuatan barcode QR dapat menggunakan barcode generator, Jika Smartphone
user tidak dapat melakukan scan Barcode QR tersebut dapat di scan menggunakan
aplikasi Google lens. Google lens ini dapat di download melalui playstore atau app
store sesuaikan dengan Smartphone yang user miliki. Sedangkan untuk desain
tampilan awal setelah scan barcode QR menggunakan linktree. pendataan pada alat
kesehatan yang dikembangkan menggunakan barcode QR untuk digunakan user
sebagai pemeriksaan data pemeliharaan, data inventaris alat dan data penggunaan
alat laboratorium peralatan kesehatan. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan
dapat membantu user dalam penyimpanan data alat kesehatan secara online
Tidak tersedia versi lain