Karya Tulis Ilmiah
Aplikasi Processing untuk Menampilkan Grafik EKG Berbasis Arduino Nano dengan AD8232
EKG merupakan alat yang digunakan untuk memantau kesehatan tubuh dengan cara memantau aktifitas jantung seseorang. Pada penggunaan EKG ditempelkan elektroda pada bagian – bagian tubuh tertentu untuk mendeteksi sinyal listrik yang dihasilkan oleh jantung. Alat ini menerjemahkan impuls listrik menjadi grafik yang akan ditampilkan pada display. Pada penelitian ini dilakukan pemantauan denyut jantung dengan menggunakan tiga elektroda. Aplikasi processing untuk menampilkan grafik EKG berbasis arduino nano dengan AD8232 ini dirancang untuk menampilkan BPM dan sinyal kompleks PQRST secara kontiniu menggunakan elektroda pada lead I atau lead II atau lead III. Perangkat keras yang digunakan dalam penelitian ini adalah arduino nano, AD8232, elektroda dan kabel USB. Adapun perangkat lunak yang digunakan adalah arduino IDE dan aplikasi processing. Sistem ini diuji menggunakan simulator yang bisa menghasilkan sinyal EKG yang lengkap. Pengujian fungsi alat berjalan dengan baik. Pengujian nilai BPM menunjukkan presentase error sebesar 1,36% dan presentase akurasi 98,64%. Pengujian kecepatan grafik menunjukkan kecepatan 50mm/s dua kali lebih cepat disbanding kecepatan 25mm/s. Hasil analisa pada alat menunjukkan bahwa alat berfungsi dengan baik.
Kata kunci: jantung, BPM, arduino nano, AD8232, aplikasi processing.
Tidak tersedia versi lain